Batam, Nusantaranews86.id -Wakil Gubernur Sumatera Utara H.MUSA RAJEKSHAH ,S.sos,. M.Hum saat berada di Batam mengundang Ketua Umum terpilih Bonni F Ginting dan Sekretaris Umum Raja Indra Mora Hasibuan untuk ngopi pagi bersama di Hotel JW MARIOT HARBOUR BAY Batu Ampar.
Dalam pertemuan tersebut Wagub Sumut mengucapkan selamat atas terpilihnya Bang Bonni dan Raja Indra sebagai Ketum dan Sekum Ikabsu saat Mubes IV IKABSU tanggal 21-05-2022 di Sekupang.
Bang Ijeck panggilannya menyampaikan juga bahwa IKABSU harus bisa menjadi perekat sesama warga asal Sumut yang ada di Kota Batam dan Kepulauan Riau.
Saya titipkan warga Sumut yang ada di Batam serta Kepri kepada IKABSU Batam agar menjadi perpanjangan tangan Pemprov Sumut karena apapun bentuknya kami dari Pemprov Sumut tidak bisa lepas tangan begitu saja tutur Bang Ijeck.
Semoga Pengurus Ikabsu Batam Periode 2022 -2027 dalam waktu dekat ini bisa dilantik dan InsyaAllah saya akan hadir bersama Gubsu Pak Edy Rahmayadi beserta beberapa Kepala Daerah Bupati / Walikota dari Sumut.
Pada intinya kami sangat senang dan bersyukur wadah masyarakat Ikabsu Batam tetap eksis sejak didirikan tahun 2002 sampai saat ini , saya hanya berpesan sebagai sahabat dan Wagubsu agar tetap menjalin kerja sama dengan Pemerintah Batam dan Pemprov Kepri tutur Bang Ijeck.
Saat pertemuan tersebut Sekretaris Umum Ikabsu Batam menyampaikan Program ke depan yaitu akan membuka dan mengaktifkan UMKM agar ada nilai tambahan ekonomis bagi warga Sumut yang ada di Batam dengan membuka SUMATERA UTARA EXPO yang setiap tahun diadakan dengan mengundang dari negara tetangga Singapore dan Malasyia ke Batam dan Ikabsu akan menjalin kerjasama dengan negara tetangga tersebut.
Sumatera Utara Expo tersebut akan menghadirkan produk-produk dari seluruh daerah kabupaten/kota di provinsi Sumut baik hasil komoditi palawija dan kain tenun dan di isi Kesenian Daerah dari 33 Kabupaten / Kota yang ada di Sumut.
Dan untuk Pemko Batam sendiri diharapkan dapat menunjang Program Pemerintah dalam hal pariwisata karena kegiatan ini rutin diadakan setiap tahun.
Wagubsu Musa Rajekshah sangat mendukung program tersebut tutur Bang Raja Indra Sekretaris Umum Ikabsu.
(Nomi Samaria).