Keluarga Besar Sambas di Kayong Utara Gelar Tumpahan Salok III

Kayong Utara, Nusantaranews86.id – Ikatan Keluarga Pantai Utara dan Selatan (IKPUS) Kayong Utara bakal menggelar acara Tumpahan Salok III tahun 2024 di Sukadana, Kabupaten Kayong Utara, pada Minggu (14/07/24) pukul 08.00 WIB.

Kegiatan yang bakal dijadikan momen memperekat silaturahmi antara warga Kabupaten Sambas, Bengkayang dan Singkawang itu akan diselenggarakan di Pendopo Bupati Kayong Utara.

“Tahun ini spesial dari tahun lalu, undangannya lebih banyak, dari pelosok negeri di Kabupaten Kayong Utara, karena kita terbuka untuk warga Singkawang, Bengkayang dan Sambas khususnya,” papar Ketua Panitia Decky Sabiandi saat dihubungi, Sabtu (13/07/24).

Bacaan Lainnya

Undangan terbuka, lanjut Decky, tak sekedar dikhususkan bagi warga Sambas yang ada di Kayong Utara saja, namun juga bagi warga Sambas yang merantau di Kabupaten Ketapang.

Decky mengatakan, sedikitnya seribu orang diperkirakan akan menghadiri acara spesial tersebut. Acara ini bakal dikemas dengan menarik. Tak hanya acara yang bersifat formal namun juga akan diisi dengan beragam hiburan.

“Raja Sambas (Tarhan) hari ini sudah berangkat ke Sukadana, untuk hadir diacara kita besok, kita juga undang Raja Sukadana, Raja Simpang dan Raja Ketapang,” tuturnya.

Decky menambahkan, Tumpahan Salok III tahun ini turut kemas dengan tausiyah dan dimeriahkan dengan musik Tanjidor yang langsung didatangkan dari Sambas. Dua selegram fenomenal juga sudah dikonfirmasi akan mengisi acara hiburan.

“Besok ada juga penampilan artis lokal dan dua selebgram Makmon dan Juliaindry, kita juga akan menikmati sajian dengan adat tradisi Kabupaten Sambas, saprahan,” ujarnya.

Decky mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Sambas baik yang berada di Kayong Utara maupun di Kabupaten Ketapang untuk beramai-ramai menghadiri dan memeriahkan acara Tumbuhan Salok III, agar dapat mengenal satu sama lain dan memperkuat silaturahmi.

“Mudah-mudahan acara besok berjalan lancar, tujuan kita buat silaturahmi, memperkuat ukhuwah di tanah bertuah, dipersilahkanlah insanak-inanak untuk hadir,” tutupnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *