Kapolsek Bersama Forkopimcam Sungai Pinyuh, Giat Korve Jumat Bersih 

Mempawah Kalimantan Barat, Nusantaranews86.id – Sebagai bentuk wujud kekompakan antara Kapolsek, Koramil, Camat (Forkopicam Sungai Pinyuh) dan warga melakukan Giat Korve yang dibingkai “Jumat Bersih”. Membersihkan saluran air sekitar wilayah Forkopimcam Sungai Pinyuh Kabupaten Mempawah Kalimantan Barat .Jum’at pagi (16/09/2022).

Kegiatan Jumat bersih tersebut disambut baik oleh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Sungai Pinyuh Kabupaten Mempawah, mendapat antusias dari Camat Sungai Pinyuh Ibrahim, S.T .

Selain Camat Ibrahim, S.T menyambut baik dalam Giat Korve Jumat bersih, Kapolsek Sungai Pinyuh AKP Riswanto Ginting ,SH. M,Sos, Dan Ramil Sungai Pinyuh Kapten Inf Bambang sangat antusias dalam Giat Korve tersebut .

“Giat Korve dimulai dengan normalisasi drainase dengan membersihkan sampah menumpuk sepanjang saluran drainase yang menghambat, kemudian dilanjutkan dengan membersihkan selokan agar aliran air dapat mengalir dengan lancar dan tidak menimbulkan genangan banjir .

Kapolsek Sungai Pinyuh AKP Riswanto Ginting ,SH.M,Sos mengatakan ,”Bahwa Giat Korve yang dilaksanakan Forkopimcam Sungai Pinyuh, merupakan salah satu bentuk rasa tanggung jawab program kebersihan lingkungan dan normalisasi saluran air untuk menghindari banjir karena sudah memasuki musim penghujan dan di samping itu merupakan upaya tindakan pencegahan terkait wabah penyakit Malaria atau Chingkungunya khususnya di Kecamatan Sungai Pinyuh, ujar Kapolsek .

“Kita berharap kepada warga Kecamatan Sungai Pinyuh, agar tidak lagi membuang sampah sembarangan dengan demikian mampu  mencegah lingkungan kotor akibat sampah yang berdampak menimbulkan penyakit dan banjir,” pungkasnya .

Editor : EVI ZULKIPLI .

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *