GKA Residence Mulia Kerta Raih Juara Dua Lomba Pos Jaga Terindah Se Kabupaten Ketapang Dan Kayong Utara

Ketapang, Nusantaranews86.id – Dalam rangka memeriahkan HUT RI Ke-79, perusahaan cat ternama Avian mengadakan lomba menghias pos jaga di setiap Desa dan Kelurahan Se-Kabupaten Ketapang dan Kayong Utara.

Untuk kategori lomba, peserta diwajibkan mewarnai pos jaga (keamanan) yang ada di lingkungan RT (Rukun Tetangga) dengan seindah dan serasi mungkin, dimana, sebagai dewan yuri ditangani langsung oleh pihak perusahaan.

Bacaan Lainnya

Wal hasil dari penyeleksi yuri, warga RT 25 RW 8 Perumahan Grand Kayong Adhyaksa (GKA) Residence Kelurahan Mulia Kerta Kecamatan Benua Kayong Kabupaten Ketapang meraih Peringkat 2. Sedangkan peringkat pertama dan ketiga masing-masing jatuh pada Pos Jaga Jalanan Pramuka Teluk Melano Kayong Utara dan Pos Jaga Sungai Melayu Rayak Kabupaten Ketapang.

Lurah Mulia Kerta Uti Sukanda dalam hal ini mengapresiasi kekompakan warganya (RT 25) karena telah mengharumkan nama baik Kelurahan Mulia Kerta, sebagai  dua terbaik dari ratusan peserta yang mengikuti.

“Kami senang sekali pencapaian kali ini, semoga keberhasilan ini dapat ditingkatkan lagi pada lomba tahun berikutnya,” tutur Lurah Uti Sukanda, Minggu (25/08/24) siang.

Sementara Ketua panitia Abdul Syukur kepada awak media mengatakan, lomba yang diadakan sebagai upaya memeriahkan HUT RI Ke-79 sekaligus mendukungi hari bersejarah atas dilaksanakan Upacara HUT RI pertama kalinya di IKN (Ibukota Nusantara) yang berada di Kalimantan Timur.

Sejalan dengan kemajuan jaman katanya, kelompok warga di tingkat RT atau Perumahan harus siap bersaing dalam pembangunan. Semua itu sebagai upaya mewujudkan ‘Nusantara Baru Indonesia Maju’, Menyongsong Indonesia Emas 2045.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu mempersiapkan sejak awal sampai akhir Kegiatan. Keberhasilan kegiatan ini tidak terlepas atas kerja sama warga dan seluruh masyarakat,” imbuh Abdul Syukur.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *