Banyuwangi, Nusantaranews86.id – Grand Opening PT Alamsyah Bumi Suksesindo yang bergerak di bidang pengolahan hasil kayu Gaharu dan minyak Atsiri yang beralamatkan di Dusun Tapaklembu, Desa Temuasri resmi dibuka. Jum’at (24/5/2024).
Dalam acara pembukaan tersebut dihadiri oleh sahabat, kolega, rekan seprofesi dan masyarakat.
Dalam sambutannya Direktur Utama PT. Alamsyah Bumi Suksesindo Arif Setya Alamsyah, S.H., M.H. mengatakan terimakasih banyak kepada para undangan yang telah datang, “ucapan terimakasih kepada para undangan yang telah hadir,”ucapnya.
Hari ini adalah hari yang bahagia dimana PT. Alamsyah Bumi Suksesindo telah membuka Grand opening, PT. Alamsyah membaca peluang pasar dan banyak permintaan dari banyak konsumen maka kita mendirikan perusahaan untuk memenuhi permintaan pasar.
“Membaca peluang pasar yang akhir – akhir ini sangat potensial, kita hari ini Jum’at, 24/5/2024, telah resmi membuka kantor beserta peresmian pabrik pengolahan Minyak Gaharu dan Minyak Atsiri serta produk turunan Gaharu berupa Teh Gaharu, Kopi Gaharu, dan juga Snack Gaharu,”tambahnya.
Masih kata Arief, PT. Alamsyah Bumi Suksesindo ini bisa menjadi naungan dan harapan untuk seluruh petani Gaharu di seluruh Indonesia, khususnya di Kabupaten Banyuwangi.
“Pabrik pengolahan gaharu dan Minyak Atsiri ini didirikan untuk menjawab permintaan pasar akan produk gaharu dan Minyak Atsiri yang potensinya sangat terbuka luas untuk pasar lokal dan ekspor,”lanjutnya.
Harapan kami PT Alamsyah Bumi Suksesindo bisa menjawab keraguan para petani tentang pengolahan kayu Gaharu yang selama ini masih simpang siur.(Wdk)