Bersama Warga Binaan Maritim Pos Eretan Pangkalan TNI AL Laksanakan Giat PROLASIH 

Indramayu, Nusantaranews86.id – Pangkalan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut ( TNI AL ) Cirebon Jawa Barat bersama masyarakat Warga Binaan Maritim Pos Eretan melaksanakan Kegiatan Program Laut Bersih ( PROLASIH) dengan membersihkan sampah yang berserakan di sekitar bibir Pantai Eretan dibantu oleh Muspika tingkat Kecamatan serta Pemerintah Desa Eretan Kulon dan Eretan Wetan Kecamatan Kandanghaur Kabupaten Indramayu Jawa Barat hari Jumat 13/08/2022.

Kegiatan tersebut sudah sering kali dilaksanakan hampir setiap tahunya sebagai bentuk melindungi ekosistem dan menjaga lingkungan yang bersih bebas sampah.

Saat diwawancarai, Komandan Pos TNI AL Letda Suplay Ahmad Rifai menjelaskan pada Awak media Nusantara news86.id, “Program Laut Bersih ( PROLASIH ) ini dalam rangka wilayah ketahanan Angkatan Laut Tahun Anggaran 2022 dan untuk anggota yang diturunkan dari militer sekitar 50 orang personil dengan dibantu oleh masyarakat di empat desa yaitu Desa Eretan Kulon. Eretan Wetan, Kertawinangun dan Desa Ilir Kecamatan Kandanghaur Kabupaten Indramayu,” ucap Letda Suplay Ahmad Rifai.

Dengan dibantu dari para Mahasiswa Universitas Wiralodra ( UNWIR ) Indramayu yang sedang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata ( KKN ) , Universitas IKGN Cirebon dan Universitas UPI dari Bandung dan juga dari Koperasi Unit Desa Mina Bahari Eretan Kulon serta dari Koprasi Unit Desa Misayamina Eretan Wetan, ” tuturnya.

Dalam hal ini kegiatan Pangkalan Militer TNI Angkatan Laut Cirebon melaksanakan kegiatan PROLASIH di setiap pos-pos Angkatan laut seperti di POSAL Gebang, POSAL Blanakan dan dan POSAL Karang song dan yang sekarang kegiatan di POSAL Eretan Kulon ” terangnya.

Harapan saya masyarakat bisa disiplin dalam membuang sampah apalagi di Desa Eretan ini terjadi banjir rob dengan adanya PROLASIH ini mari kita jaga pantai yang bersih terbebas dari sampah sehingga terlihat elok dipandang dan bisa dijadikan tempat pariwisata bagi masyarakat luas,” imbuh Letda TNI AL Suplay Ahmad Rifai.

Hal senada juga disampaikan oleh camat Kandanghaur Hata Direja di sela-sela kesibukannya menambahkan.

Betul sekali apa yang dikatakan oleh Komandan Pos TNI AL Letda Suplay Ahmad Rifai bahwa kita harus sadar akan kebersihan bukan di darat saja bahkan di laut juga harus bersih jangan sampai tercemar oleh sampah dan kami dari Forkopincam Kecamatan Kandanghaur ini sangat mendukung akan Program PROLASIH ini,” ucap Hata Direja.

Serta harapan saya selaku Camat Kandanghaur ini mengajak kepada masyarakat ayo bareng bersama-sama membersihkan sampah dan menjaga lingkungan agar tetap bersih dan sehat bukan tugas dari Dinas saja melainkan tanggung jawab kita semua untuk melestarikannya,” tutupnya.

 

Atim Sawano

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *