Usai Dilantik, Amiruddin Resmi Nahkodai APDESI Tanjab Timur

Tanjung Jabung Timur (Jambi), nusantaranews86.id – Ketua Pimpinan Cabang (DPC) Asosiasi Pemerintah Desa se-Indonesia (APDESI) Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjab Timur) resmi dilantik, Selasa (3/10).

Amiruddin Ketua DPC APDESI terpilih yang notabene Kepala Desa Merbau Kecamatan Mendahara resmi menahkodai APDESI Kabupaten Tanjab Timur periode Tahun 2023 – 2028.

Amiruddin beserta seluruh pengurus DPC APDESI Tanjab Timur dilantik langsung oleh ketua Dewan Perwakilan Daerah DPD Apdesi Propinsi Jambi Samsul Fuad, di aula rumah dinas Bupati Tanjab Timur Selasa malam (3/10/2023).

Pelantikan dihadiri langsung Bupati Tanjab Timur H. Romi Hariyanto, Ketua DPRD Tanjab Timur Mahrup, Kejari Tanjab Timur, Kapolres Tanjab Timur, Pabung Tanjab Timur, Kadis PMD, Kepala Inspektorat, Kaban Kesbangpol, para Camat, Pengurus DPD Apdesi Propinsi Jambi beserta pengurus DPC Apdesi dari Kabupaten lainnya dan seluruh para Kades se-Kabupaten Tanjab Timur.

Ketua DPC Apdesi Tanjab Timur Amiruddin, berkata apalah artinya selaku Ketua Tanpa dukungan dari seluruh Kepala Desa yang menjadi bagian anggota APDESI, karena APDESI ini akan kuat apabila kebersamaan dan kekompakan dari para anggota sehingga nantinya terkait program tentu dapat dijalankan bersama-sama, “ucapnya mengawali sambutan.

Amiruddin juga mengucapkan syukur atas amanah untuk menahkodai APDESI Tanjab Timur lima tahun kedepan, dan terimakasih kepada Bupati Tanjab Timur, yang mana telah mensupport seluruh kegiatan Desa, baik itu secara langsung ke Desa serta terhadap organisasi APDESI, “ungkapnya.

APDESI juga lanjut Amiruddin, akan terus mendukung terkait program slogan Merakyat Bapak Bupati usung bahkan lebih dari itu kedepan yang lebih baik, “terangnya.

Dukungan dan pembinaan dari semua unsur baik penegak hukum maupun Dinas terkait agar kami sebagai Kepala Desa dapat memahami dan selain itu menjadi harapan besar bagi kami agar dalam menjalankan roda pemerintahan desa lebih terarah, “harapnya.

“APDESI ini bukan suatu organisasi yang harus diawasi, namun ini adalah organisasi yang butuh pembinaan dan kalau ada anggaran kami selaku APDESI tidak akan menolak, “tutupnya.

Ketua APDESI Provinsi Jambi Samsu Fuad mengucapakan selamat atas dilantiknya Ketua serta pengurus APDESI Kabupaten Tanjab Timur, semoga dapat bekerja dengan baik demi masyarakat yang di pimpinnya.

“Karena kita dipilih oleh masyarakat maka seyogyanya kita ini adalah pelayan masyarakat sehingga apapun permasalahan yang ada di desa harus siap 24 jam untuk masyarakat, “tegasnya.

Untuk penegak hukum, andai ada temuan-temuan terkait permasalahan desa dari pengaduan pihak yang tidak bertanggung jawab, agar kiranya dapat mengkordinasikan dahulu kepada pengurus APDESI yang ada, “pintanya.

Sementara Bupati Tanjab Timur Romi Hariyanto berucap selamat atas telah dilantiknya Ketua serta para pengurus APDESI Tanjab Timur. Namun ia juga berpesan bahwa “Dipundak saudara ada beban dan amanah yang diberikan, jadi jangan sekali-kali berkhianat dan tunjukan bahwa saudara layak untuk dilantik, “tegasnya.

Selain itu, Bupati juga berharap agar APDESI dapat melakukan kerjasama atau MOU serta kesepakatan kepada para pihak penegak hukum maupun unsur terkait baik dari pihak Polres, Kejaksaan, Dinas, maupun DPRD agar dapat memberikan arahan supaya selalu mengikuti rel sesuai prosedur pada setiap menjalankan tugas roda pemerintahan Desa, “tutupnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *