TNI AL Ketapang Gelar Glagaspur Uji Kemampuan

Ketapang-Kalbar, nusantaranews86.id – Dalam rangka membina Kesiapsiagaan dan mengasah kemampuan prajurit dalam melaksanakan tugas sebagai unsur Pertahanan Negara Matra Laut, secara periodik Lanal Ketapang Gelar Uji Terampil Gladi Tugas Tempur (Glagaspur) Pangkalan tingkat 1 & 2 (P1-P2) di Mako Lanal Ketapang, Sabtu (04/03/2023).

Kegiatan yang berlangsung selama dua hari itu (4-5/03/23) resmi dibuka oleh Danlanal Ketapang Letkol Laut (P) Bambang Nugroho, M.Tr. Opsla didampingi Danpuslat Dukops Kolat Koarmada I sekaligus selaku Ketua Tim Letkol Laut (P) Didik Hermawan, M.Tr. Opsla, beserta 5 Personil sebagai Tim Penilai Uji Terampil Glagaspur P1-P2 yang diikuti oleh seluruh Prajurit Lanal Ketapang.

Dalam sambutannya Danlanal Ketapang menyampaikan ucapan selamat datang kepada Tim Penilai Kolat Koarmada I serta menyampaikan kepada seluruh prajurit agar bersungguh-sungguh dan semangat melaksanakan Uji Terampil Glagaspur P1-P2.

“Selamat datang Kepada tim penguji dan Kepada seluruh Prajurit Lanal Ketapang laksanakan Uji Terampil Glagaspur Lanal Ketapang ini dengan semangat serta sungguh-sungguh,” ucap Bambang Nugroho, Sabtu (04/03/23).

“Inilah tolak ukur kita untuk mengetahui sejauh mana tingkat keberhasilan suatu latihan satuan dan pimpinan satuan sehingga adanya peningkatan profesionalisme prajurit,” Tambahnya.

Dijelaskan dia, kemampuan kesiapan tempur Lanal Ketapang sangat dituntut dan harus mampu mengatasi berbagai ancaman yang ada di Wilayah kerja.

Kegiatan Uji Terampil Glagaspur P1- P2 Lanal Ketapang tersebut berjalan aman, lancar dan penuh antusias.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *