SMKN 1 Bongas Peringati Hari Kesaktian Pancasila, Kepsek H.Damudin Himbau Siswa Seperti Ini….

Indramayu, Nusantaranews86.id -Sekolah Menengah Kejuruan Negeri ( SMKN )1 Bongas Kecamatan Bongas Kabupaten Indramayu Jawa Barat memperingati Hari Kesaktian Pancasila sebagai hari bersejarah mengenang jasa para pahlawan revolusi, 3/10/2022.

Dalam kegiatan tersebut sebagai pembina upacara kepala sekolah H.Damudin M.P.d mengajak para siswa/siswi khususnya SMKN 1 Bongas harus tahu sejarah dalam peristiwa   di mana para pejuang atau pahlawan kita dalam menegakkan kemerdekaan Republik Indonesia tanpa kenal lelah walaupun nyawa taruhannya.

H.Damudin M.Pd dalam pidatonya menghimbau kepada seluruh peserta upacara baik dari jajaran guru, Staf Tata Usaha dan para siswa agar tidak terprovokasi adanya idealisme dan paham-paham yang menyesatkan, salah satunya adalah paham komunisme yang jelas-jelas bertolak belakang dengan paham dan Ideologi Pancasila “ucapnya

Hal senada juga disampaikan oleh Waka Humas Hubin SMKN1 Bongas : Caswito, M.Sn mengajak para siswa/siswi agar senantiasa menjunjung tinggi azas Pancasila sebagai dasar negara Republik Indonesia karena bangsa ini butuh generasi yang berakhlak mulia yang berdasarkan Pancasila, pungkasnya

 

Atim Sawano

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *