Sambut HUT TNI-AL Ke-79, Prajurit Lanal Batuporon Laksanakan Doa Bersama

Bangkalan, nusantaranews86.id – Dalam rangka menyambut dan memperingati HUT TNI Angkatan Laut yang ke – 79 Tahun 2024 serta mengenang arwah para Pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan Kemerdekaan Republik Indonesia.

Seluruh prajurit Lanal Batuporon melaksanakan Doa Bersama bertempat di Masjid At Tauchid Jl. Mawar Nomor 33 Batuporon Bangkalan, Jumat (06/09/2024).

Dengan Tema “Dengan Semangat Jalesveva Jayamahe TNI AL Siap Mewujudkan Nusantara Baru Indonesia Maju” seluruh prajurit melaksanakan doa bersama , setelah selesai melaksanakan ibadah sholat Jumat berjamaah.

Doa bersama ini dipimpin oleh Ustadz Abdurahman dengan mendoakan arwah para pahlawan yang telah gugur mendahului kita, semoga amal ibadahnya diterima DIsisinya.

Dengan doa bersama semoga generasi penerus bangsa khususnya TNI Angkatan Laut, seluruh prajurit dapat meneladani perjuangan para pahlawan yang telah gugur mendahului kita, dimana tidak hanya dengan harta yang mereka korbankan.

Bahkan dengan nyawa sekalipun mereka rela korbankan, untuk itu kita sebagai pejuang dalam mengisi kemerdekaan sudah sepatut kita mendoakan arwah para pahlawan kita, Ungkap Danlanal Batiporon Letkol Laut (P) Dr. Moch. Anton Maulana, S.E., M.M., MDMS., M.Tr.Opsla., Ph.D.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Palaksa Lanal Batuporon Mayor Laut (P) Nursalim beserta jajaran Perwira Staf Beserta Bintara, Tamtama dan PNS Lanal Batuporon.

Sumber : Dispen lanal Batuporon.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *