Tanjung Jabung Timur, nusantaranews86.id – Arya, seorang tokoh muda yang dikenal di Tanjung Jabung Timur menegaskan pentingnya konsistensi dalam kepemimpinan menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan datang. Dalam pernyataannya pada Sabtu (22/6), Arya mengingatkan masyarakat untuk tidak memilih calon Bupati yang hanya muncul dan sibuk sosialisasi ke daerah hanya saat masa Pilkada.
“Pilkada bukan ajang untuk muncul mendadak. Calon bupati sejati adalah mereka yang konsisten hadir dan bekerja untuk masyarakat sepanjang waktu, bukan hanya saat mereka membutuhkan suara rakyat, ” tegas Arya.
Ia menambahkan bahwa masyarakat harus lebih selektif dalam menentukan pilihan, memastikan bahwa calon bupati memiliki rekam jejak yang jelas dan telah berkontribusi nyata bagi daerahnya. “Kita harus memilih pemimpin yang benar-benar peduli dan selalu ada untuk rakyat, bukan yang hanya aktif ketika Pilkada tiba,” lanjut Arya.
Pernyataan Arya ini sejalan dengan harapan banyak warga yang menginginkan pemilihan yang lebih murni dan berdasarkan kinerja nyata. Menurut Arya, kehadiran calon bupati yang hanya terlihat saat Pilkada menunjukkan kurangnya komitmen terhadap kesejahteraan masyarakat.
“Saat ini, kita butuh calon bupati yang konsisten, yang bekerja keras untuk daerah setiap saat, bukan hanya datang dan menjanjikan perubahan saat kampanye. Masyarakat harus cerdas dan tidak mudah terpengaruh oleh janji-janji manis yang tiba-tiba muncul,” tegasnya.
Pernyataan Arya mendapatkan respon positif dari berbagai kalangan, terutama generasi muda yang menginginkan perubahan nyata di Tanjung Jabung Timur. Mereka berharap bahwa pesan ini akan menjadi pengingat bagi semua pemilih untuk mempertimbangkan rekam jejak dan konsistensi calon bupati sebelum memberikan suara mereka.
Dengan Pilkada yang semakin dekat, Arya mengajak seluruh warga untuk berpartisipasi aktif dalam menentukan masa depan daerah. “Ini adalah kesempatan kita untuk memilih pemimpin yang terbaik, yang benar-benar berdedikasi untuk kemajuan Tanjung Jabung Timur, “tutup Arya.