Pererat Silaturahmi, Purnawirawan Yonif 1 Marinir “Gungho Marines” Gelar Reuni Akbar

Sidoarjo, nusantaranews86.id – Dalam rangka mempererat silaturahmi dan menigkatkan solidaritas, Purnawirawan Batalyon Infanteri 1 Marinir “Gungho Marines” menggelar reuni akbar di Markas Yonif 1 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur . Minggu (18/12/2022).

Reuni akbar yang dihadiri sekitar 232 personel yang pernah berdinas di Batalyon Infanteri 1 Marinir tersebut juga dihadiri beberapa Perwira Tinggi Korps Marinir, baik yang masih aktif maupun sudah purna.

Kegiatan diawali dengan regristasi peserta, senam SKJ 88, Foto Bersama, tour facility, Cofee Break, Pembukaan Acara Pokok, menyanyikan Lagu Mars Marinir, sambutan Ketua Panitia Peltu Mar (Purn) Wantiyo, kemudian dilanjutkan Sambutan Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Akhmad Kharis Mukhyiddin,S.A.P.,M.Tr.Opsla, dan sambutan sesepuh Yonif 1 Marinir, diantaranya Mayjen TNI (Mar) Purn. Chairdir Patonnory, Mayjen TNI (Mar) Purn. Djunaidi Djahri dan Brigjen TNI (Mar) Purn. Totok Budi Susanto.

Pada kesempatan tersebut juga dilaksanakan pengukuhan Pengurus Paguyuban Purba 1 Mar oleh Ketua Purnamar Wiltim, Kolonel Marinir (Purn) Boy F. Malonda, dengan penyerahan Surat Keputusan dan Bendera Paguyuban kepada Ketua Paguyuban Purba 1 Mar Peltu Mar (Purn) Wantiyo.

Dalam sambutannya, Peltu Mar (Purn) Wantiyo menyampaikan bahwa paguyuban Purba 1 Mar merupakan bentuk komunitas purnawirawan Yonif 1 Marinir yang terorganisir sebagai salah satu bentuk implementasi dari tujuan paguyuban, dengan harapan semakin mempererat hubungan silahturahmi antar alumni sehingga selalu membentuk kebersamaan dan kekeluargaan.

Sementara itu, Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Akhmad Kharis Mukhyiddin,S.A.P.,M.Tr.Opsla dalam sambutannya menyampaikan selamat datang di Yonif 1 Marinir kepada alumni Yonif 1 Marinir, semoga di acara reuni akbar kali ini dapat mempererat tali persaudaraan sekaligus memacu semangat prajurit yang masih aktif untuk mengharumkan Korps Marinir khususnya Yonif 1 Marinir.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Mayjen TNI (Mar) Purn. Soenarko GA., Mayjen TNI (Mar) Purn. Djunaidi Djahri Mayjen TNI (Mar) Purn. Chairdir, Mayjen TNI (Mar) Purn. Gatot Subroto, Mayjen TNI (Mar) Purn. Halim A. Hermanto, Brigjen TNI (Mar) Purn. Totok Budi Susanto, Irkodiklatal Brigjen TNI (Mar) Amir Faisol, Kolonel Marinir Purn. T. Warman, Kolonel Marinir Purn. Budianto, Kolonel Marinir Purn. Enjang Suryana, Kolonel Marinir Purn. Rustam Efendi, Wadan Pasmar 2 Kolonel Marinir Ahmad Fajar mewakili Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Suherlan, Asops Danpasmar 2 Kolonel Marinir Argo Setiyono, Asintel Danpasmar 2 Kolonel Marinir Irwanto, dan sesepuh Yonif 1 Marinir lainnya.

Penulis : JM.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *