Korban Tertabrak Mobil Rombongan Pejabat Ketapang Membaik

Ketapang, Nusantaranews86.id – Dua Korban tertabrak mobil rombongan Pejabat Pemda Ketapang yang Dirujuk dari RSUD Agoesdjam Ketapang ke Rumah Sakit Antonius Pontianak dikabarkan membaik.

Seperti diketahui, kecelakaan lalu lintas itu ketika korban Cintia (17 th) sedang membonceng keponakannya Leo (3,5 th) menggunakan sepeda motor, tertabrak oleh salah satu mobil rombongan pejabat hari Sabtu 06 Mei 2023 sekitar pukul 13.30 wib. Kecelakaan inipun mengakibatkan korban mengalami cedera berat.

Bacaan Lainnya

Atas pertimbangan medis kedua korban dirujuk ke Rumah Sakit Antonius setelah sebelumnya mendapat perawatan dari RSUD Agoesdjam Ketapang. Mereka diberangkatkan pada Sabtu malam (06/05) sekitar pukul 23.30 wib lewat jalur darat.

Berdasarkan informasi pihak keluarga, kedua korban pada hari ke enam sejak terjadi kecelakaan menunjukan perkembangan positif. Seperti kesehatan Leo, benjolan pada muka mulai mengempis, hanya saja saat ini korban masih di rawat inap untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

Sedangkan kondisi Cintia, meski masih di ruang ICU juga menunjukkan perkembangan, dimana sebelumya tidak sadarkan diri, namun sekarang sudah bisa diajak berkomunikasi meski menggunakan bahasa isyarat. Cintia bisa mainkan matanya dan mengangguk-angguk ketika diajak berbicara. Hari ini (11/05) kata mereka, Cintia telah  menjalani operasi dan operasi tersebut dinyatakan dokter berjalan lancar.

Melalui media ini pihak keluarga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Ketapang atas perhatian serta tanggung jawab yang diberikan kepada mereka.

“Janji Pemda Ketapang dari biaya Rumah Sakit, pengobatan, operasi hingga fasilitas pendampingan anak-anak kami di Pontianak yang diberikan hingga saat ini sangat menghibur hati kami,” kata mereka sedih, Kamis (11/05/23).

“Kami sangat mengharapkan doa dari keluarga dan masyarakat Ketapang agar anak kami ini cepat sembuh dan segera pulang ke rumah, dapat melaksanakan aktivitas sebagaimana biasanya,” imbuhnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *