KOMANDAN PASMAR 3 KUNJUNGI PRAJURITNYA DI PULAU TERLUAR INDONESIA

Dispen Kormar (Pulau Fani). Guna memberikan motivasi serta semangat kepada para prajurit yang sedang melaksanakan tugas pengamanan pulau terluar Indonesia, Komandan Pasmar 3 Brigjen TNI (Mar) Y. Rudy Sulistyanto, S.E, melaksanakan kunjungan kerja ke Pulau Fani, Distrik Ayau, Kab. Raja Ampat, Papua Barat dengan menggunakan KRI Teluk Weda-526. Rabu (13/07/2022).

Pulau Fani merupakan salah satu pulau terluar yang berada di Provinsi Papua Barat, yang berbatasan langsung dengan negara Palau. Pulau yang dikelilingi oleh terumbu karang ini memiliki garis pantai sepanjang 1.5 kilometer dan berbatasan langsung dengan Samudera Pasifik.

Dalam kunjungan tersebut Komandan Pasmar 3 mendampingi Pangdam XVIII/Kasuari Mayjen TNI Gabriel Lema, S.Sos., Pangkoarmada III Laksda TNI Irvansyah, S.H., CHRMP., M.Tr.Opsla., Kapolda Papua Barat Irjen Pol Daniel Tahi Monang Silitonga, Danlantamal XIV Sorong Laksma TNI Imam Musani, S.E., M.Si., M.Tr.Opsla, Danrem 181/PVT Brigjen TNI Wawan Erawan, S.E., M.M., dan Danguskamla Koarmada III Laksma TNI Sigit Santoso. Dan pada kesempatan tersebut, rombongan disambut langsung oleh Danton Satgas Pulau Fani Letda Marinir Zulkifli Al Ubaidah.

Maksud kedatangan rombongan di pulau Fani adalah untuk memeriksa kesiapsiagaan personel yang sedang melaksanakan penugasan. Selain itu juga untuk melihat secara langsung terkait sarana dan prasarana yang tersedia di Pulau Fani guna mendukung pelaksanaan tugas pengamanan pulau. Bersamaan dengan itu, Pangdam XVIII/Kasuari Mayjen TNI Gabriel Lema, S.Sos., menyerahkan Sea Rider dan Genset sebagai pendukung kelancaran tugas, sedangkan Kapolda Papua Barat Irjen Pol Daniel Tahi Monang Silitonga menyerahkan perangkat rekreasi dan hiburan prajurit. Sementara Pangkoarmada III Laksda TNI Irvansyah, S.H., CHRMP., M.Tr.Opsla., menyerahkan sembako untuk meningkatkan moril prajurit yang sedang melaksanakan tugas.

Sementara itu, Komandan Pasmar 3 menekankan kepada personel Satgasmar Pam Puter harus dapat memberikan manfaat bagi warga di sekitar Pulau Fani serta siap membantu setiap masalah yang dihadapi oleh masyarakat, seperti halnya ikut andil dalam kegiatan sosial, sehingga kehadiran satgas dapat membawa pengaruh yang positif.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *