Ketua DPD PPKHI Kalbar Berharap Aparat Kepolisian Mengusut Kelompok Preman Di Bandara Supadio Pontianak

Kubu Raya, nusantaranews86.id – Berawal dari beberapa kelompok preman yang diduga melakukan pengacaman dan pemerasan terhadap seorang Pengacara nasional bernama Chandra Kirana, S. H. Pada hari Rabu tanggal 3 Juli 2024 sekitar pukul 23.14 Wib, berlokasi di area pintu keluar penumpang dan pintu keluar parkir Bandara Supadio Pontianak, Kalimantan Barat.

Semestinya dari Pihak Aparat Kepolisian dan Petugas Avsec Bandara supadio Pontianak. Dapat memberikan pelayanan keamanan terhadap masyarakat pengguna jasa bandara. Sehingga tidak akan terjadi seperti kasus yang dialami Chandra Kirana, S. H.

Terkait atas kejadian tersebut, Ketua Perkumpulan Pengacara Dan Kuasa Hukum Indonesia (PPKHI) mengutuk keras atas kejadian yang memalukan terjadi di Bandara Supadio Pontianak, terhadap penumpang pesawat dimana para preman bandara dengan sombongnya melakukan pemerasan dengan pengancaman kepada salah satu korban.

Perbuatan para preman yang di sinyalir mendapat dukungan dari oknum keamanan sehingga para preman bandara tersebut, dengan beraninya melakukan aksinya tanpa ada rasa takut sedikitpun.

Menurut Ketua DPD PPKHI Propinsi kalimantan barat Yayat Darmawi SE,SH,MH bahwa kejadian para preman yang berdampak membuat keonaran atau berdampak mengganggu ketertiban Umum di lokasi Sentral OBVIT tersebut untuk segera di berantas dan di jerai dengan pasal pemberat, pinta yayat.

Dengan kejadian brutalnya para preman bandara supadio tersebut maka Dampak negativenya yang akan terdengar diluar kalbar sehingga dapat merugikan kalbar dengan bahasa alibi orang luar akan mengecam bahwa secara komprehensive kalbar tidak aman karena terlihat dari bandaranya saja tidak aman, kata yayat.

Sebagai Ketua DPD PPKHI Propinsi Kalimantan Barat Yayat meminta adanya tindakan tegas dari Aparat keamanan khususnya kepolisian dapat menjaga keamanan di OBVIT Bandara supadio, “tegas Yayat.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *