Ketua AJK Maju Sebagai Calon Wakil Bupati Ketapang, Ini Kata Ketua LMPI

Ketapang, Nusantaranews86.id – Theo Bernadi,S. Sos, salah satu tokoh muda dengan latar belakang Jurnalis yang menakhodai AJK (Aliansi Jurnalis Ketapang) dikabarkan siap maju untuk mengikuti kontestasi Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati pada Pilkada serentak Tahun 2024.

Bahkan langkah keseriusan Theo ini tampak nyata dengan dirinya mengambil formulir pendaftaran di DPC Partai Demokrat, sebagai salah satu syarat melalui tahapan proses mendapat dukungan dari partai politik.

Bacaan Lainnya

Terkait hal di atas, Pusar, SE salah satu Pimpinan Ormas Kepemudaan LMPI (Laskar Merah Putih Indonesia) Cabang Kabupaten Ketapang angkat bicara.

Menurut Pusar, bukan tidak mungkin jika tokoh muda, seperti Theo Bernadi memiliki kemampuan untuk andil membangun Ketapang.

“Intelektualitas pemuda yang memiliki integritas berkeinginan berkontribusi untuk Kabupaten Ketapang melalui programnya di berbagai aspek pembangunan dan berorientasi untuk kesejahteraan masyarakat Ketapang tentu harus kita dukung,” kata Pusar dalam keterangan persnya, Kamis, (04/04/24).

“Apalagi saya lihat Theo Bernadi ini selama menjadi jurnalis tentu sangat memahami kondisi Ketapang saat ini”

“Disamping mendengar langsung aspirasi masyarakat, saya yakin dia sangat paham apa saja yang menjadi persoalan dilapangan dan tentunya mempunyai ide berlian sebagai penawar solusi”

“Sehingga dirinya terpanggil untuk ikut serta dalam kontestan Pilbup dan Pilwabup Ketapang 2024, dan tentu patut kita dukung dan diapresiasi,” sambungnya.

Pusar menuturkan, majunya Theo, bukan soal keberanian, melainkan keseriusan, yang terpenting lagi adalah bisa menjadi tolak ukur dan menginsfirasi para kawula muda yang memiliki kemampuan untuk andil membangun Ketapang.

“Meskipun banyak tahapan proses yang akan dilalui, itu hal biasa. Jika memenuhi syarat dan mendapat dukungan dari partai politik tentu kaum muda pasti bangga atas keterwakilan,” sebut Pusar.

“Saya berharap dalam kontestasi Pilkada serentak tahun 2024 nanti ada keterwakilan anak muda yang memiliki kompetensi atau kemampuan, sebagai karya nyata dalam melanjutkan roda pemerintahan untuk pembangunan Ketapang,” pungkasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *