Belawan, nusantaranews86.id – Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) l Mayor Marinir Irwan Abidin, M.Tr. Opsla., CBEI memimpin segenap Prajurit Petarung Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) l Belawan melaksanakan olahraga Speed mars guna meningkatkan ketahanan fisik dan menjaga tubuh agar tetap prima yang dilaksanakan mengelilingi Kota Belawan, Senin (20/2/2023).
Sebelum pelaksanaan kegiatan tersebut prajurit Yonmarhanlan l melaksanakan pemanasan terlebih dahulu untuk menghindari resiko cidera kemudian dilanjutkan olahraga speed mars secara terpimpin dengan mengelilingi kota belawan.
Speed Mars dilaksanakan untuk menjaga dan meningkatkan ketahanan, menguji kecepatan dan kekuatan fisik prajurit, dalam menunjang tugas pokok serta dapat menjaga kekompakan prajurit dengan berjalan serentak dan bernyanyi bersama sama dengan semangat.
Danyonmarhanlan l Mayor Marinir Irwan Abidin, M.Tr. Opsla., CBEI menyampaikan sebagai Prajurit Korps Marinir merupakan suatu keharusan memiliki tubuh yang sehat dan kuat, seperti hari ini dengan olahraga speed mars merupakan upaya pembinaan satuan agar prajurit selalu siap menjalankan tugas pokok dengan profesional sebagai prajurit Korps marinir dalam kedinasan di Yonmarhanlan l.
Sumber : TNI AL, Pasmar 1.