Tanjung Jabung Timur (Jambi), nusantaranews86.id – Hj. Dillah Hikmah Sari (Dillah Hich) Calon Bupati Kabupaten Tanjab Timur hadiri acara penutupan lomba tarik suara Kontes Dangdut Sadu (KDS), Minggu malam (16/9/2024).
Bersama rombongan Tim dan didampingi dua anggota Dewan terpilih, Ambo Acok dari Partai Gerindra dan Nuardi dari Partai NasDem, kehadiran Dillah Hich dinanti dan disambut antusias ratusan masyarakat Kecamatan Sadu.
Meski dalam kondisi kesehatan yang kurang baik, sosok wanita tangguh Dillah Hich menyempatkan diri untuk hadir di tengah-tengah masyarakat. Senyum bahagia terlihat dari wajah Dillah Hich ketika kehadirannya disambut masyarakat yang menghadiri KDS berteriak gembira.
Dalam sambutannya, Dillah Hich mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya atas atusias masyarakat Sadu yang telah menyediakan ruang dan juga waktu.
Selain itu, Dillah Hich yang merupakan putri dari mantan Bupati Tanjab Timur dua periode H. Abdullah Hich bermohon izin, doa restu serta dukungan atas pencalonan dirinya bersama Muslimin Tanja sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati Tanjab Timur periode 2024-2029.
Beberapa program unggulan juga disampaikan Dillah Hich pada kesempatan tersebut, salah satunya program seragam gratis bagi siswa peserta didik baru dan pengobatan gratis bagi warga yang kurang mampu.
Dillah Hich juga menyempatkan waktu untuk menghampiri, bersilaturahmi, menyapa beberapa tokoh masyarakat yang berada di Kelurahan Sungai Lokan Kecamatan Sadu.
Sementara itu, Ambo Acok, ST salah satu Dewan terpilih yang telah menjabat dua periode mengajak warga yang hadir untuk bersatu mendukung dan memenangkan Calon Bupati Hj, Dillah Hich – Muslimin Tanja,
“Saya bersama Adinda kami Nuardi Dewan terpilih dari Pantai NasDem siap memenangkan Dillah Hich – Muslimin Tanja. Saya berharap, semua warga yang hadir mari kita bersatu padu untuk memenangkan Ibu Hj. Dillah Hich dan Bapak Muslimin Tanja menjadi Bupati dan Wakil Bupati Tanjung Jabung Timur 2024-2029, “tuturnya.