Dihadiri Camat Nipah Panjang, SMAN 3 Tanjab Timur Gelar Pelepasan Siswa/Siswi Tapel 2022/2023

Tanjung Jabung Timur, Nusantaranews86.id – Perpisahan atau pelepasan siswa dan siswi yang telah menyelesaikan pendidikan merupakan kegiatan tahunan yang selalu diadakan.

Momen perpisahan atau pelepasan dianggap hari bersejarah dimana kegiatan tersebut dipenuhi suasana haru mengingat selama mengenyam pendidikan banyak cerita yang dapat dikutip dan mengenang perjalanan pendidikan baik suka maupun duka.

Di SMAN 3 Tanjung Jabung Timur misalnya, acara perpisahan atau pelepasan siswa siswi tahun pelajaran 2022/2023 yang diadakan secara sederhana dan penuh haru, selain acara pelepasan atau perpisahan, acara tersebut dibarengi dengan pemberian kenang-kenangan kepada salah seorang guru yang telah mutasi pindah tugas dan telah mengabdi kurang lebih 10 tahun lamanya.

Acara yang terlaksana digedung SMAN 3 Tanjab Timur (8/3) dihadiri langsung oleh Camat Nipah Panjang Ulfi Rahmad, S.Stp, Lurah Nipah Panjang 2 Refdinal, S.E, Pihak Kepolisian, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Komite Sekolah, para Alumni SMAN 3 serta para undangan lainnya.

Kepala Sekolah SMAN 3 Tanjab Timur Muhammad Tahang, S.Pd, M.Pdi mengatakan, ucapan terima kasih kepada para hadirin yang berkenan hadir pada hari yang bersejarah bagi siswa dan siswi yang tentunya ada pertemuan pasti ada perpisahan.

Tiga tahun yang lalu orang tua menitipkan anak-anaknya untuk menempuh pendidikan disekolah ini, dan hari ini kami dari pihak sekolah menyerahkan kembali anak-anak kepada orang tuanya masing-masing dan semoga ilmu yang diperoleh bisa bermanfaat dan berkah untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi lagi.
besar harapan, bagi siswa siswi yang telah lulus nantinya dapat melanjutkan pendidikan keperguruan tinggi negeri maupun swasta dimanapun berada.

Di acara pelepasan ini, lanjut Kepsek, pihak sekolah akan memberikan rewards/penghargaan kepada anak-anak yang memiliki prestasi baik di bidang akademik maupun non akademik.

“Kami mengucapkan selamat kepada anak-anak yang sudah meraih pretasi terbaik di bidang akademik maupun non akademik.Terus tingkatkan prestasimu dimanapun menuntut ilmu, jaga nama baik almamatermu di manapun berada, “ujar Kepsek.

Selain acara Pelepasan & Perpisahan, di SMAN 3 Tanjab Timur juga melaksanakan pemberian kenang-kenangan kepada salah seorang guru yang sudah mutasi beberapa bulan ini ke SMAN 5 Tanjab Timur karena mengikuti suami bertugas di Polres Tanjab Timur yaitu ibu Pitta Nora. S Nababan, S.Pd.

“Kami mengucapkan terimakasih atas dedikasinya selama kurang lebih 10 tahun di SMAN 3 TJT, beliau juga banyak berkontribusi di sekolah ini dalam membina anak-anak kita untuk mendapatkan prestasi, “ucap Kepsek.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *