Lembang, nusantaranews86.id -Komandan Seskoau Marsda TNI Elianto Susetio, S.I.P., M.Si., memimpin jalannya rapat evaluasi Semester I dan II pendidikan Seskoau Angkatan ke-60 TP 2023, bertempat di Ruang Rapat Vacana Seskoau, Lembang, Bandung Barat. Selasa (18/7/2023).
Rapat yang dihadiri oleh Wadan Seskoau Marsma TNI Tahyodi, S.A.P., Kakordos Seskoau Marsma TNI I Made Hartawan, S.I.P., M.M., M.Han., Kadisdikau yang diwakilkan oleh Kasubdisdikbangum Disdikau Kolonel Pnb Sugeng Sugiarto, S.Sos., dan para pejabat pembina profesi di jajaran Mabesau, serta para pejabat Seskoau, Dosen, dan Patun Seskoau ini diawali dengan paparan Dirdik Seskoau Kolonel Lek Dr. Handoko Ivan Haryanto, S.T., M.I.Pol., CIQaR., tentang sejauh mana prestasi Pasis selama mengikuti pendidikan pada semester I dan II.
Pada kesempatan itu Danseskoau menyampaikan bahwa pendidikan Seskoau Angkatan ke-60 TP 2023 sampai saat ini telah memasuki semester I dan II dari empat semester yang harus ditempuh, dan secara umum telah berjalan dengan baik dan lancar.
“Namun demikian program pendidikan yang baru ditempuh dua semester ini, tentunya masih terdapat kekurangan dan kendala yang harus dihadapi antara lain dalam proses belajar mengajar, sehingga ini akan berpengaruh terhadap proses penilaian kepada para Pasis kedepannya” jelas Danseskoau.
Danseskoau juga menyampaikan bahwa rapat evaluasi semester I dan II Pendidikan Seskoau Angkatan ke-60 TP 2023, dalam rangka mengukur, menilai, dan mengetahui perkembangan prestasi dari tiga kemampuan Pasis yang dinilai yaitu bidang akademis, kepribadian dan kesegaran jasmani.
“Oleh karena itu, apabila masih terdapat hal-hal yang perlu diperbaiki dan dilakukan penyempurnaan, pada kesempatan ini para peserta rapat dapat menyampaikan tanggapan, usul, dan saran sehingga dapat dijadikan bahan masukan untuk penyempurnaan program pendidikan Seskoau Angkatan ke-60 TP 2023 pada semester berikutnya” pungkasnya.