Danseskoau Hadiri Pembukaan Latihan Posko I PKB Opsgab “Wira Siaga XLIV 2024” di Sesko TNI

Bandung, nusantaranews86.id – Komandan Sekolah Staf dan Komando Angkatan Udara (Seskoau), Marsda TNI Eding Sungkana, S.A.B., M.Tr. (Han), menghadiri pembukaan Latihan Posko I Program Kegiatan Bersama (PKB) Operasi Gabungan (Opsgab) “Wira Siaga XLIV 2024” yang berlangsung di Ruang Kelas Adibrata, Sesko TNI, Bandung, Senin (23/9/2024).

 

Kegiatan latihan ini dibuka secara resmi oleh Komandan Sesko TNI, Marsdya TNI Arif Widianto, S.A.B., M.Tr. (Han), CHRMP. Dalam sambutannya, Marsdya TNI Arif Widianto menegaskan pentingnya latihan ini sebagai sarana bagi Perwira Siswa (Pasis) Sesko TNI dan Sesko Angkatan untuk mengasah kemampuan dalam merencanakan operasi gabungan dan pengambilan keputusan. Latihan ini diharapkan dapat mempersiapkan para Pasis untuk memegang peran penting sebagai Panglima, Komandan, Kepala Staf, atau Asisten di Komando Gabungan maupun Komando Tugas Gabungan.

Marsdya TNI Arif Widianto juga menyampaikan harapannya agar para Pasis mampu menganalisis dan merumuskan konsep operasi gabungan melalui skenario dan tantangan yang diberikan selama latihan lima hari ke depan, yang akan berlangsung hingga 27 September 2024. Selain itu, latihan ini juga diharapkan dapat memperkuat semangat integrasi antara Pasis Sesko TNI dan Sesko Angkatan, dengan menyamakan visi, persepsi, dan interpretasi untuk mewujudkan interoperabilitas dalam perencanaan dan pelaksanaan operasi gabungan.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut adalah Wakil Komandan Sesko TNI, para Komandan Sesko Angkatan, pejabat Sesko TNI, serta pendamping dan Kolat dari masing-masing Sesko TNI dan Sesko Angkatan. Kegiatan ini dilaksanakan baik secara offline maupun online dari berbagai lokasi Sesko Angkatan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *