Jakarta Barat, nusantaranews86.id – Komandan Brigade Infanteri 1 Marinir Kolonel Kolonel Marinir Arief R.H. Anggorojati, S.E., M.M., CTMP. pimpin langsung serah terima jabatan Danyonif 2 Marinir dan penerimaan jabatan Danyonif 4 Marinir yang bertempat di lapangan apel Brigif 1 Marinir, Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan, Senin 24/10/22.
Kegiatan tersebut diawali dengan laporan, menyanyikan lagu Indonesia raya, penghormatan, pembacaan Skep Kasal, penyumpahan jabatan, timbang terima Bendera Tunggul Batalyon 2 Marinir dan tunggul Batalyon 4 Marinir, tanda tangan penyerahan jabatan, penanda tanganan fakta Integritas, amanat, penghormatan pasukan dan ditutup dengan andhika bhayangkari.
Serah terima jabatan merupakan salah satu proses pembinaan personel guna menunjang peningkatan profesionalisme prajurit, selain itu juga sebagai upaya penyegaran organisasi dalam menghadapi perkembangan lingkungan strategis yang semakin cepat, kompleks dan dinamis. Sekaligus kepercayaan dan kehormatan dari pimpinan TNI AL khususnya korps Marinir yang diberikan kepada para prajurit yang bersangkutan melalui penugasan di berbagai jabatan strategis dalam rangka mengemban kepemimpinan serta kemampuan dalam menghadapi penugasan yang berbeda.
Pada acara tersebut, jabatan Danyonif 2 Marinir Letkol Marinir Sri Utomo, M.Si (Han)., M.Tr. Opsla., ditimbang terimakan kepada Letkol Marinir Amin Surya Laga, S.E, M.Tr. Opsla,.yang sebelumnya menjabat Danyonmarhanlan III Jakarta, sedangkan Letkol Marinir Sri Utomo, M.Si (Han)., M.Tr. Opsla., menjabat sebagai Pasops Brigif 4 Marinir/BS Lampung. Sementara itu jabatan Danyonif 4 Marinir diberikan langsung kepada Letkol Marinir Arief Bastian Sanusi Chaniago yang sebelumnya menjabat Danyornarhanlan II Padang.
Dalam kesempatan tersebut Danbrigif 1 Marinir Kolonel Marinir Arief Rahman H. Anggorojati, S.E., M.M., CTMP. mengucapkan terima kasih atas nama pribadi dan segenap jajaran Brigif 1 Marinir atas dedikasi, loyalitas, dan pengabdiannya selama menjabat sebagai Danyonif 2 Marinir yang sudah memeberikan kontribusi positif bagi kemajuan dan perkambangan Brigif 1.
Penulis : JM.