Tanjung Jabung Timur (Jambi), nusantaranews86.id – Kegiatan acara pelepasan atau perpisahan bagi siswa-siswi yang telah selesai menuntut ilmu di setiap satuan pendidikan sepertinya sudah menjadi suatu tradisi setiap tahunnya.
Dimomen acara itu, dimana siswa-siswi yang dilepas akan dikembalikan kepada orang tua masing-masing dengan diiringi suasana yang penuh haru.
Dari sekian banyak sekolah yang mengadakan kegiatan acara pelepasan siswa-siswi, salah satunya SMAN 1 Tanjab Timur yang bertepatan dengan hari Pendidikan Nasional, Kamis (2/5/24).
Ditahun ajaran 2023/2024 ini, Sekolah Menengah Atas yang dipimpin oleh Kepala Sekolah Nurkholis Huda, S.SPt, M.Pd tersebut melepas sebanyak 233 siswa-siswi Kelas XII.
Sejumlah tamu undangan tampak hadir diacara yang terlaksana dihalaman sekolah tersebut, terutama Camat Rantau Rasau Muhammad Yani, SE.
Selain itu, tampak juga hadir Danramil 419-04/Nipah Panjang Kapten inf, Zulkarnain, S.H, Lurah Bandar Jaya Arie Mulyono, S.Kom, Komite Sekolah, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat serta para tamu undangan lainnya.
Camat menyampaikan, yang pada intinya tetap support dengan kegiatan yang dilaksanakan. Dirinya berharap, bagi anak-anak kelas XII yang telah selesai mengenyam pendidikan di SMAN 1 Tanjab Timur, kiranya dapat melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi lagi.
Ucapan terimakasih juga disampaikan Camat kepada para majelis guru yang sudah dengan sangat sabar serta penuh kasih sayang mendidik siswa/i hingga selesai menuntut ilmu.
Harapan yang besar juga tercurahkan kepada SMAN 1 Tanjab Timur agar dapat terus meningkatkan prestasi anak didik, baik di tingkat Kabupaten, Provinsi maupun hingga tingkat nasional, “pungkas Camat.