142 Siswa-siswi Lulus Assessment Madrasah, MTSN 1 Tanjab Timur Gelar Perpisahan

Tanjung Jabung Timur, nusantaranews86.id – Madrasah Tingkat Sanawiyah Negeri ( MTSN ) 1 Tanjab Timur – Jambi gelar pelepasan/perpisahan siswa-siswi kelas IX tahun ajaran 2022/2023, Senin (22/5/2023).

Acara yang terselenggara dihalaman gedung MTSN 1 tersebut, diisi dengan menampilkan berbagai keterampilan siswa dan siswi, dan turut dihadiri oleh Kepala Kemenag Tanjab Timur, pengawas sekolah, komite sekolah, pemerintah setempat, Polri, Tokoh agama, tokoh masyarakat, para majelis guru dan para wali murid kelas IX.

Perpisahan atau pelepasan ini digelar, setelah 142 siswa siswi MTSN 1 Tanjab Timur telah mengikuti Assessment Madrasah (AM) dan dinyatakan lulus.

Kepsek MTSN 1 Tanjab Timur Dra. Nurjanah berharap, semoga siswa siswi MTSN 1 Tanjab Timur yang berjumlah 142 orang dan telah mengikuti Assessment Madrasah ( AM ) dan telah dinyatakan lulus semua dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi lagi. Selain itu, jaga selalu nama baik madrasah dan orang tua, kapanpun dan dimana pun berada, “pinta Kepsek.

Permohonan maaf disampaikan Kepsek apabila dalam penyelenggaraan acara tersebut terdapat sesuatu yang kurang berkenan, baik secara sambutan maupun yang lainnya. Selain itu, permohonan maaf juga kepada seluruh wali murid apabila selama anak-anak menuntut ilmu di MTSN 1 Tanjab Timur terdapat kekhalifahan atau sesuatu yang tidak berkenan, semua itu dilakukan demi kebaikan anak-anak dan kebaikan bersama.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *